25 Januari 2024
Kabar terbaru dari STMIK Jayakarta.
Selamat dan Sukses kepada mahasiswa STMIK Jayakarta yang telah lolos seleksi secara nasional untuk mengikuti program Kampus Mengajar Angkatan 7 - Kampus Merdeka Tahun 2024 Kementerian Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi. Program Kampus Mengajar (KM) merupakan sebuah program Kemendikbudristek yang ditujukan kepada mahasiswa selama satu semester untuk mendapatkan pengalaman di luar kampus.
Dari 3 mahasiswa yang mendaftar program kampus mengajar, semuanya lolos seleksi dan di terima di program kampus mengajar angkatan 7 atas nama :
1. 22360011 Anggun Amelia Fitriani (D3 Manajemen Informatika)
2. 22560015 Ellen Cipta Puthu Merinda (S1 Sistem Informasi)
3. 21570003 Anton Verdinan (S1 Teknik Informatika)
Dalam program KM 7 akan memberikan banyak benefit seperti : Pengalaman baru; Menjalin pertemanan lintas budaya, dan adat istiadat; Mengembangkan Soft Skills (kepemimpinan, kepercayaan diri, dan kepekaan sosial); dan Kesempatan berkolaborasi di luar kampus.
Selain itu mahasiswa juga akan memperoleh nilai hasil pengakuan kredit mata kuliah dari PT Pengirim hingga kurang lebih 20 sks; Mendapatkan e-sertifikat nasional dari Dirjen Diktiristek, Kemendikbudristek;
Koordinator Kampus Merdeka Anton Zulkarnain Sianipar, M.Pd, memberikan apresiasinya terhadap mahasiswa yang lulus dalam program kampus Mengajar Angkatan 7.
Semoga dapat mengikuti program dengan baik dan bisa memberikan motivasi kepada mahasiswa lainnya.