19 Februari 2021
SELAMAT DAN SUKSES ATAS KEBERHASILAN DOSEN STIE & STMIK JAYAKARTA MENDAPATKAN HIBAH PENELITIAN KEMENTERIAN RISET DAN TEKNOLOGI & BRIN TAHUN 2021
Melalui surat Direktur Riset dan Pengabdian Masyarakat (DRPM) Kementerian Riset dan Teknologi & BRIN Nomor : B/112/E3/RA.00/2021 tanggal 18 Februari 2021 yang ditandatangani oleh Prof Heri Hermansyah, tentang Pengumuman Penerima Pendanaan Penelitian di Perguruan Tinggi Tahun Anggaran 2021. Alhamdulillah, STIE & STMIK Jayakarta mendapatkan kesempatan pendaan dari Kemenristek BRIN berjumlah 4 judul Penelitian Dosen Pemula.
Dosen yang mendapatkan hibah Penelitian Dosen Pemula yaitu, Titi Aslah, SE, M.Ak dengan judul : “Analisis Faktor-faktor yang mempengaruhi kinerja keuangan perbankan pada masa pandemic”, dengan beranggotakan : Vivi Ade Yani Tandean, SE, Ak, M.Ak, CA | |
Bu Ir. Tufrida Murniati Hasyim, MM, MHSM mendapatkan hibah Penelitian Dosen Pemula dengan judul : “Analisis Pengaruh Fintech dan E-commerce Terhadap Perkembangan UMKM”, dengan beranggotakan Daniel Roland Hasibuan, ST, MBA | |
Pak Zulhalim, S.Kom, MTI mendapatkan hibah Penelitian Dosen Pemula, dengan judul : “Perancangan Aplikasi Pembelajaran Daring Menggunakan Model Predict Observe Explain (POE) untuk Praktikum Komputer di Masa Pandemi COVID-19 pada Perguruan Tinggi”, dengan beranggotakan Anton Zulkarnain Sianipar, M.Pd dan Saprudin, SE, MM, M.Ak | |
Pak Thomas Budiman, S.Kom, MTI mendapatkan hibah Penelitian Dosen Pemula dengan judul, “Model Pemanfaatan Teknologi Informasi Di Daerah Pedesaan Indonesia Berbasis Teknologi 4g LTE”, dengan beranggotakan Usman Gultom, S.Kom, M.Kom ; Tomi Defisa, S.Kom, M.Kom |
Semoga dengan raihan ini dapat memberikan dampak nyata bagi masyarakat dari hasil penelitian yang dihasilkan, serta dapat memotivasi dosen lainnya dilingkungan STIE & STMIK Jayakarta. Bagi bapak/ibu dosen yang belum mendapatkan kesempatan agar tetap semangat dan terus berkarya, mudah-mudahan tahun depan dapat pendanaan lainnya baik dari Kementerian Ristek BRIN maupun pemberi dana lsainnya, imbuh Anton Z Sianipar - LPPM Jayakarta.